.

Status YM

Minggu, 06 Januari 2013

Seru Juga Danau Lemona Tasikmalaya

Danau Lemona ? emang ada ya Danau alias Situ lagi di Tasikmalaya? pertanyaan itu yang kerap muncul saat mendengar istilah baru per'situ'an di Tasikmalaya. Danau Lemona merupakan Danau buatan mungkin lebih mirip Kolam Ikan besar (Balong) berada sejauh 35 KM dari Kota Tasikmalaya ke arah Kecamatan Salopa. 



Jalanan menuju lokasi ini memang cukup berkelok-kelok dan memiliki kontur jalan naik turun serta masih banyak terdapat lubang ditengah jalan yang cukup mengganggu kenyamanan selama perjalanan.

Di lokasi ini, terpampang jelas tulisan 'Danau Lemona' di sebelah kanan jalan jika dari arah Tasikmalaya. Saya sendiri sempat bingung dimana tempat makannya saat memarkirkan kendaraan. Ternyata untuk menuju ke saung-saung tempat makan ini kita harus menyeberangi Danau yang dapat dilalui dengan melwati Jembatan Gantung ataupun dengan Perahu tarik yang dioperasionalkan oleh pegawai di Danau Lemona ini.

Setelah menyeberangi danau, banyak terdapat saung-saung untuk menikmati kuliner yang ditawarkan, kita hanya tinggal memilih saung yang mana, maka sang pramusaji akan menghampiri untuk menawarkan makanan minuman apa saja yang tersedia. Menu disini tidak jauh berbeda dengan saung-saung lesehan sunda yang juga terdapat di Kota Tasikmalaya seperti Menu Ikan Gurame Bakar/Goreng, Pencok, Karedok, Juice dll.


0 Komentar: